Biografi Imam al-Qurthubi
Nama lengkap beliau adalah Abu Abdillah Muhammad bin Ahmad bin Abu Bakar al-Farrah al-Anshari al-Khuzrazi al-Qurthubi, lebih terkenal dengan nama Imam al-Qurthubi. Beliau lahir pada tahun 580 H/ 1184 M di sebuah desa yang bernama al-Qurthubah.
Sejak kecil, ia hidup dalam lingkungan keluarga yang sederhana. Ayahnya seorang petani yang sering sibuk di ladang pertaniannya. al-Qurthubi tumbuh besar bersama ayahnya selama lebih kurang 15 tahun, tepatnya dari tahun 580 H sampai tahun 595 H.
Setelah itu beliau memulai perjalanan ilmiahnya untuk menuntut ilmu dimulai dengan mempelajari al-Qur'an dan beberapa ilmu lainnya seperti pendalaman bahasa arab dan sya'ir-sya'ir arab.Selesai Mempelajari al-Qur'an, Imam al-Qurthubi pergi ke Mesir untuk mempelajari beberapa cabang ilmu, seperti ilmu Fiqh, Nahwu, balaghah, Ulumul Qur'an, Qira'at dan bahasa al-Qur'an. Di sana, al-Qurthubi berguru kepada Ibn al-Jamizi Ali bin Habatullah dan al-Hasan al-Bikri.
Pengembaraan beliau dalam menuntut ilmu dilalui dengan penuh semangat walaupun dengan kondisi serba kekurangan dan jauh dari keluarga tercinta, sungguh suatu hal yang patut kita contoh dari kisah atau riwayat hidup seorang tokoh atau ulama.
Karya-karya Imam al-Qurthubi
Karya Imam al-Qurthubi banyak yang dijadikan rujukan oleh sebagian besar ummat Islam dunia, di antara karya beliau adalah :
1. al-Jami' li Ahkamil Qur'an (tafsir)
2. at-Tadzkirah fi Ahwali al-Mauta wa Umur al-Mauta
3. al-Atsna fi Syarhi al-Asma al-husna
4. at-Tadzkar fi Afdlali al-Qur'an
5. Syarh at-Taqsha fi al-Hadits an-Nabawi
6. al-I'lam bima fi Din an-Nashara min al-Mafasid wa al-Auham wa Adzhari Mahasinu Din al-Islam.
Imam al-Qurthubi wafat pada malam senin, tanggal 09 Syawal 671 H di Kairo Mesir. makamnya terletak di sebelah timur sungai Nil. Semoga Allah merahmati beliau. amiin.
Baca : ⇛ Biografi Imam al-Baghawi
Posting Komentar untuk "Biografi Imam al-Qurthubi"
Saya sangat mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun demi perbaikan artikel di atas.